MAN 4 MANDAILING NATAL MELAKSANAKAN KEGIATAN MODERASI BERAGAMA
Simpanggambir 16/04/2025 (Rabu)-Moderasi beragama adalah suatu kegiatan yang mempererat tali silaturrahmi terkhusus antara warga MAN 4 Mandailing Natal.
Dibenarkan Oleh Hj.Rosmawati Lubis, S.Ag.,MA selaku Kepala Madrasah Kegiatan ini dilaksanakan pada 16 April 2025 di Aula MAN 4 Mandailing Natal
Dalam Kegiatan Tausiah ini menghadirkan Al Ustadz Ways Alkarni NJ memberikan tausiah yaitu
Surat Al-Baqarah ayat 143 membahas tentang
Moderasi beragama
Umat Islam sebagai umat pertengahan (wasath)
Kewajiban umat Islam menjadi saksi atas perbuatan manusia
Alasan pemindahan kiblat dari Baitulmaqdis ke Ka’bah
Allah tidak akan menyia-nyiakan iman umat Islam
Ayat ini turun untuk menjawab kekhawatiran beberapa sahabat terkait saudara-saudara mereka yang telah wafat sebelum Allah menurunkan ayat yang memerintahkan pengembalian kiblat ke Ka’bah.
Tafsir ayat 143:
Ayat ini menekankan pentingnya keseimbangan dan keadilan dalam beragama dan kehidupan sosial.
Umat Islam harus menjadi umat yang moderat, tidak ekstrem dalam beragama, dan selalu taat dalam menunaikan kewajiban agama.
Umat Islam harus mengikuti ajaran Rasulullah saw. sebagaimana apa yang telah diajarkan oleh beliau.
Umat Islam akan menjadi saksi di masa datang atas baik buruknya pandangan dan prilaku manusia.
Mudah-mudahan dengan kegiatan ini dapat mempererat tali silaturrahmi antara kita bersama.
Wassalamualaikum….
#MadrasahHebatBermartabat
#MadrasahMandiriBerprestasi
#MadrasahMajuMendunia
#MAN4mantap